Untuk mengurangi nyeri saat haid, ada beberapa hal yang dapat dilakukan yaitu:
a. Perbanyak asupan cairan untuk menghindari dehidrasi. Kekurangan cairan akan membuat nyerinya semakin terasa. Usahakan untuk minum air hangat untuk meningkatkan aliran darah ke daerah panggul.
b. Membuat ramuan jahe. Caranya, rebus beberapa potong jahe yang telah dimemarkan dalam air lalu minumlah air jahe dalam keadaan hangat.
c. Tempatkan handuk hangat di sekitar perut bagian bawah. Ini cara yang cukup mudah untuk menghilangkan nyeri sementara waktu.
d. Hindari meminum minuman yang mengandung kafein karena bisa memicu iritasi pada usus halus.
e. Meminum teh beraroma mint. Lebih baik jika diminum dalam keadaan hangat.
f. Melakukan peregangan pada pagi hari dapat melancarkan peredaran darah dan sekaligus mengurangi rasa nyeri.
Selain itu, ada sedikit tips menarik untuk menjaga kelangsungan siklus menstruasi yang tepat dan bersih, diantaranya :
1. Buatlah catatan pada kalender anda setiap menstruasi, sebagai panduan anda untuk mengetahui siklus menstruasi selanjutnya.
2. Memperhatikan kebersihan selama menstruasi, karena dinding rahim dan vagina sangat mudah terkena infeksi atau virus.
3. Pinggang terasa sakit seperti nyeri, pegal – pegal karena ketariknya otot rahim. Untuk menguragi rasa sakit atau nyeri dapat mengonsumsi obat penghilang sakit haid dengan dosis yang tepat atau minum ramuan tradisisonal ( jamu ).
4. Pemilihan pembalut yang lembut, aman, nyaman tanpa menimbulkan iritasi, tidak mengandung gel, serta underwear yang berbahan cotton ( lembut ) Karena darah menstruasi adalah media yang sangat mudah bagi tumbuhnya kuman penyakit yang membahayakan organ vital anda.
5. Mengganti pembalut dan underwear paling lama 4 jam sekali baik ketika mandi atau buang air besar, bila perlu 2 – 3 kali mengganti pembalut tergantung pada banyak tidaknya darah yang keluar pada saat menstruasi.
6. Membasuh alat vital anda baik ketika anda mengganti pembalut atau saat setelah buang air besar dengan air bersih, yang lebih baik lagi dengan air hangat dan sabun dengan PH yang lembut dan ringan agar tidak terjadi alergi, infeksi dan jamur pada alat vital anda.
Perhatikanlah selalu siklus menstruasi anda dengan baik dan benar. Agar menstruasi lancar dan menentu, serta jagalah selalu kebersihan organ intim anda agar tidak mudah terserang penyakit virus atau penyakit lainnya.
Keluhan saat menstruasi maupun PMS juga dapat diredakan dengan massage.
Menurut The Complete Idiot’s Guide to Massage, yang ditulis oleh Joan Budilovsky dan Eve Adamson, dijelaskan bahwa tekanan pada bagian tubuh tertentu dapat meredakan PMS.
Kembung, emosi tak terkendali
1. Tempatkan ibu jari pada sebuah titik, di area lipatan salah satu tungkai (belakang lutut). Tepatnya berjarak empat jari yang dirapatkan dari bagian tengah lipatan lutut. Titik tersebut berupa celah antara tulang dan tungkai otot.
2. Setelah ditemukan, tekan area tersebut dengan gerakan memijat yang memutar.
3. Lakukan selama 10 menit tanpa berhenti.
Nyeri perut & pinggang
1. Untuk mengatasi nyeri perut, letakkan salah satu telapak tangan di perut, berjarak kira-kira 5 cm dari pusar. Tekan perlahan dan, tahan hingga 10 hitungan. Kemudian lepaskan.
2. Lakukan hingga 5 kali berturut-turut. Cara ini diketahui dapat mengurangi ketegangan otot perut.
3. Lakukan hal yang sama untuk mengatasi nyeri pada bagian pinggang. Hanya saja dengan kedua telapak tangan masing-masing tepat di lekukan pinggang, menempel pada tulang panggul bagian atas.
Hal terpenting yang harus Anda perhatikan adalah setiap kali pijatan dilakukan, tarik napas dalam-dalam agar otot-otot mendapatkan asupan oksigen yang baik dan menjadi relaks.
Referensi:
1. http://id.wikipedia.org/wiki/Menstruasi
2. http://www.siklusmenstruasi.com/
3. http://www.menstruasi.com/
Credit picture: http://denyrendra.net
No comments:
Post a Comment
Hai, silakan berekspresi di kolom komentar ini!